SELAMAT DATANG DI DUNIA SAYA

Dunia saya adalah tentang apa yang saya sukai dan menyukai saya;...

Kamis, 23 Desember 2010

Cinta di Ujung Hati

Judul     :  Cinta di Ujung  Hati
Penulis  :  Endik Kuswoyo
Penerbit:  roemah buku.com
              SEVEN SOUTH ASIA, CO. LTD.

Semua orang memiliki masa lalu dan tidak mungkin melupakannya  begitu saja. Apalagi masalalu itu berpengaruh di masa kini dan juga masa depan. Raid dan Aisah sepasang manusia yang saling jatuh cinta sejak pandangan pertama. sulit dipercaya memang anak berusia sembilan tahun memeliki rasa cinta yang dalam, ketulusan dan kasih sayang dari bocah-bocah lugu. Mersa bahagia walau hanya sekedar bertatap muka pulang bersama walau jaraknya berjauhan. Pertemuan dan perpisahan mewarnai kisah cinta mereka.


Aisah pergi menjadi TKW di Taiwan, sementara Raid bekerja pada sebuah redaksi. Seperti kisah cinta pada umumnya selalu diwarnai orang ketiga dan berbagai rintangan. Siapa dan bagaimana, sebaiknya cari jawabanya dalam Novel Cinta di Ujung Hati ini. Novel ini mengingatkan saya pada novel  Mas Tasaro GK yang berjudul Galaksi Kinanthijuga Laskar Pelangi  karya Andrea Hirata.  Persamaan dari ketiga novel ini adalah sama-sama diawali dari masa kecil. Meskipun tentu berbeda alurnya, berbeda cara pengungkapannya. Bagaimana kisah cinta antara Raid dan Aisyah silahkan beli novelnya mumpung persediaan masih ada.

Novel yang bagus menurut saya adalah novel yang mampu meninggalkan kesan bagi pembacanya. Mampu memberikan kesadaran tanpa diminta. Dalam novel ini saya mendapatkan  sebuah ungkapan  Raid ,yang  sangat mengena;

"Hanya saja terkadang manusia lupa kalau adaTuhan. Terkadang kita sebagai manusia lupa kalau kebaikan akan dibalas dengan kebaikan..."

Kesempurnaan Hanya milik Allah, tentu saja dalam novel ini juga memiliki kekurangan. Tapi novel ini juga bagus.

Demikian ulasan singkat dari saya selamat mencari novelnya. Mba Kwek Lina terimakasih sudah membantu saya mendapatkan dua novel pagi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar